Jurnal Cerdik: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran
Vol. 4 No. 2 (2025): Jurnal Cerdik: Jurnal Pendidikan dan Pengajaran

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAM ACHIEVEMENT DIVISION) BERBASIS APLIKASI TINA ADVENTURE UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN PRESTASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SENI TARI DI KELAS V SDN 1 TAMBAKSOGRA

Ramadhani, Dea (Unknown)
Wijayanti, Okto (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran seni tari melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD (Student Team Achievement Division) berbasis Aplikasi Tina Adventure di kelas VB SDN 1 Tambaksogra. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang didasari oleh rendahnya keaktifan siswa dalam pembelajaran serta kurangnya prestasi belajar siswa pada mata pelajaran seni tari. Dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi dan tes yang kemudian diolah dengan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata keaktifan belajar siswa mengalami peningkatan dari skor 2,39 (kategori cukup) pada siklus I pertemuan 1 menjadi 2,5 (kategori baik) pada siklus I pertemuan 2. Selanjutnya, pada siklus II pertemuan 1 meningkat menjadi 2,71 (kategori baik), dan pada pertemuan 4 mencapai 2,89 (kategori baik). Dan berhasil meningkat target ketercapaian siswa dari 56,5% menjadi 80,85%. Peningkatan juga terjadi pada prestasi belajar siswa, yakni dari rata-rata nilai 63,7 dengan persentase ketuntasan 41% (kategori cukup) pada siklus I menjadi rata-rata 78,2 dengan persentase ketuntasan 82% (kategori baik sekali) pada siklus II. Dengan demikian, penggunaan model STAD berbasis Aplikasi Tina Adventure dapat meningkatkan keaktifan dan prestasi belajar siswa kelas VB SDN 1 Tambaksogra.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnalcerdik

Publisher

Subject

Humanities Education Other

Description

Topik artikel ilmiah yang akan diproses dan diterbitkan adalah bidang pendidikan dan pengajaran. Topik ini tidak dibatasi pada satu bidang pendidikan dan pengajaran saja, tetapi pada seluruh jenjang pendidikan dan pengajaran. Lingkup Topik Berdasarkan Tingkat Pendidikan: Pendidikan Anak Usia Dini ...