Jurnal Pengabdian Masyarakat STIE Surakarta (DIMASETA)
Vol 4 No 1 (2025): Juni 2025

Optimalisasi Instagram sebagai Strategi Pemasaran Digital untuk UMKM Kepepes

Febisatria, Andhi (Unknown)
Putri, Ainin Syukuria (Unknown)
Stefan, Yonatan Alvin (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Jun 2025

Abstract

Perkembangan teknologi digital telah mendorong pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) untuk mengadopsi strategi pemasaran yang lebih modern dan adaptif. Salah satu pendekatan yang relevan adalah pemanfaatan media sosial sebagai sarana pemasaran digital, khususnya platform Instagram yang memiliki daya tarik visual dan jangkauan luas. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pelaku UMKM “Kepepes”, sebuah usaha kuliner berbasis pepes ikan, dalam mengelola akun Instagram sebagai alat pemasaran produk. Metode pelaksanaan kegiatan berupa pelatihan langsung kepada pemilik UMKM. Materi pelatihan meliputi perencanaan konten, teknik copywriting, manajemen unggahan, dan analisis insight Instagram. Hasil pelatihan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan keterampilan peserta dalam membuat konten yang menarik, serta menyusun strategi komunikasi pemasaran digital yang lebih terarah. Peserta juga mampu menyusun kalender konten dan memahami waktu optimal untuk melakukan promosi di media sosial. Dengan pelatihan ini, UMKM diharapkan dapat meningkatkan jangkauan pasar dan daya saingnya melalui optimalisasi media sosial. Kegiatan ini membuktikan bahwa edukasi digital kepada pelaku UMKM sangat penting untuk mendorong pertumbuhan usaha yang berkelanjutan di era transformasi digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Dms

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Surakarta (DIMASETA) merupakan jurnal pengabdian yang diterbitkan oleh STIE Surakarta. DIMASETA bertujuan mengakomodir pengabdian para dosen dan pengabdi untuk diterbitkan, Terbitan pertama pada bulan Juni 2022 di volume 1 nomer 1 engan Nomor ...