Jurnal Ilmu Sosial dan Humaniora
Vol. 2 No. 3 (2024): Juli

Pengaruh Budaya Organisasi dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Asn di Biro Perekonomian SETDA Provinsi Sumatera Selatan Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Mediasi

Yosep (Unknown)
Mikial (Unknown)
Sari Sakarina (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jul 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh budaya organisasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja ASN di Biro Perekonomian Setda Provinsi Sumatera Selatan, baik secara langsung maupun melalui kepuasan kerja sebagai variabel mediasi. Sampel dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Biro Perekonomian Setda Provinsi Sumatera Selatan yang berjumlah 31 orang, dipilih menggunakan teknik sampel jenuh. Metode analisis yang digunakan adalah Structural Equation Model (SEM) dengan pendekatan Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya organisasi dan lingkungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja. Selain itu, baik budaya organisasi maupun lingkungan kerja juga berpengaruh signifikan terhadap kinerja ASN. Kepuasan kerja ditemukan memiliki peran mediasi dalam hubungan antara budaya organisasi dan kinerja, serta antara lingkungan kerja dan kinerja. Temuan ini menegaskan pentingnya budaya organisasi yang kuat dan lingkungan kerja yang kondusif dalam meningkatkan kepuasan dan kinerja pegawai.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

isihumor

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Social Sciences: Anthropology, Asian Studies, Economics and Management, Education, Communication, Demography, Development, Gender Studies, Government & Public Policy, Human Ecology, International Relations, Media Studies, Peace and Conflict, Library Science, Political Science, Science, Technology & ...