Penerapan Service Learning (SL) dan Community Engagement (CE) di boarding school masih menghadapi berbagai tantangan, meskipun berpotensi memberikan manfaat signifikan bagi pengembangan karakter siswa dan hubungan mereka dengan komunitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi implementasi SL dan CE di boarding school serta mengidentifikasi tantangan, peluang, dan strategi efektif dalam penerapannya. Menggunakan metode studi literatur, penelitian ini menganalisis berbagai sumber yang terpublikasi dalam 10 tahun terakhir untuk memahami dinamika SL dan CE dalam konteks pendidikan berbasis boarding school. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun implementasi SL dan CE masih terbatas, program-program ini dapat meningkatkan keterampilan sosial, kepemimpinan, serta pemahaman siswa terhadap teori dan praktik pembelajaran. Selain itu, dukungan dari seluruh pemangku kepentingan dan perencanaan yang matang menjadi faktor utama dalam efektivitas program. Secara akademik, penelitian ini berkontribusi pada pengembangan teori mengenai pembelajaran berbasis pengalaman dalam konteks boarding school. Secara praktis, temuan ini memberikan wawasan bagi sekolah dalam merancang program SL dan CE yang lebih terstruktur dan berkelanjutan.
Copyrights © 2025