Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap penyelenggaraan program pelatihan tata boga yang dilaksanakan oleh PKBM Kedondong di Kota Samarinda. Pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif digunakan untuk menggambarkan secara mendalam proses pelaksanaan program pelatihan tersebut. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumen, dengan narasumber utama Kepala PKBM Kedondong serta pelaksana pelatihan, instruktur, dan peserta. Analisis data dilakukan melalui tahapan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan, dengan triangulasi sumber dan teknik sebagai uji keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyelenggaraan pelatihan dilakukan melalui tiga tahapan utama yaitu sosialisasi, pelaksanaan, dan pemantauan program. Sosialisasi dilakukan untuk mengenalkan program dan menjaring peserta. Pelaksanaan program mencakup persiapan pembelajaran, penyusunan modul dan materi, penerapan prinsip pembelajaran partisipatif, serta keterlibatan instruktur yang profesional. Pemantauan dilakukan untuk memastikan peningkatan keterampilan peserta dan efektivitas program secara menyeluruh. Program ini terbukti efektif dalam meningkatkan keterampilan boga peserta, khususnya perempuan terdampak pandemi, serta mendorong terbentuknya komunitas mikro ekonomi berbasis wirausaha.
Copyrights © 2024