Journal Of Islamic Social Finance Management
Vol 5, No 2 (2024): JULI - DESEMBER 2024

Determinan Keputusan Membayar Zakat Profesi di BAZNAS Kota Padangsidimpuan

Siahaan, Sonya Mutiara Zahra (Unknown)
Hasibuan, Armyn (Unknown)
Batubara, Damri (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2024

Abstract

Observasi yang dilakukan oleh BAZNAS Kota Padangsidimpuan, terdapat beberapa masalah yang menyebabkan minimnya dana zakat yang terhimpun bila dibandingkan dengan jumlah Pegawai Negeri Sipil yang ada di Kota Padangsidimpuan diantaranya tingkat  kepercayaan, pengetahuan, maupun religiusitas terhadap keputusan membayar zakat profesi di BAZNAS Kota Padangsidimpuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui determinan keputusan membayar zakat profesi di BAZNAS Kota Padangsidimpuan. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik Probability sampling dengan jumlah sampel 97 orang  Pegawai Negeri Sipil. Metode analisis data yang digunakan adalah dengan menggunakan Sofware SmartPLS versi 4.0, dengan menggunakan pengujian Inner Model dan outer model. Hasil R-square menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan oleh persepsi kepercayaan, pengetahuan, dan religiusitas (tergolong cukup baik) berarti variabel keputusan membayar zakat (Y) dapat dijelaskan oleh variabel konstruk sebesar 49,5 persen terdapat dalam model penelitian ini dan sebesar  50,5 persen yang tidak ada dibahas dalam penelitian ini atau dipengaruhi oleh variabel lain. Kemudian hasil  f-square menunjukkan hasil nilai pada persepsi kepercayaan dengan nilai 0,031 (kecil), persepsi pengetahuan dengan nilai 0,117 (menengah), dan pada persepsi religiusitas (menengah) maka dapat dinyatakan penelitian ini tergolong lemah dan menengah dalam setiap model strukturalnya.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JISFIM

Publisher

Subject

Religion Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Social Sciences Other

Description

Journal of Islamic Social Finance Management is a peer-reviewed journal on the management of Islamic social finance (sadaqah, zakat, waqf, and infaq). This journal is published by the Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan, Indonesia. ...