Jurnal Penelitian Pendidikan, Psikologi Dan Kesehatan (J-P3K)
Vol 6, No 2 (2025): J-P3K

Pengaruh Metode Eksperimen Pencampuran Warna Dengan Kreativitas Anak Tunagrahita Ringan Di SLB-C Autis Pelita Hati Kota Palembang

Buprayundira, Buprayundira (Unknown)
Sujarwo, Sawi (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh antara metode eksperimen pncampuran warna dengan kreativitas anak Tunagrahita ringan di SLB-C Autis Pelita Hati   Palembang Penelitian ini mengunakan metode kuantitatif ekperimental. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain preeksperimental dengan one group pretest -posttest design. Populasi dalam penelitian ini yaitu peserta didik Tunagrahita ringan di SLB-C Autis Pelita Hati   Palembang keseluruhan berjumlah 15 siswa yang tersebar pada jenjang pendidikan dari SDLB, SMPLB dan SMALB, Adapun sampel penelitian ini sebanyak 7 orang peserta didik Tunagrahita ringan yang perlu dikembangkan kreativitasnya. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive sampiling. Metode analisis data Uji Normalitas dan Uji hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan uji t Paired Sample T-Test. Berdasarkan hasil dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh eksperimen pencampuran warna yang sangat signifikan terhadap kemampuan kreativitas siswa tunagrahita ringan di SLB-C Autis Pelita Hati Palembang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

J-P3K

Publisher

Subject

Humanities Education Health Professions Nursing Public Health Social Sciences

Description

JURNAL PENELITIAN PENDIDIKAN, PSIKOLOGI DAN KESEHATAN (J-P3K) adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan manuskrip penelitian di bidang pendidikan, psikologi dan kesehatan. Fokus dan ruang lingkup jurnal adalah untuk: 1) Menyediakan jurnal yang melaporkan penelitian tentang topik-topik yang memiliki ...