Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan keterampilan menulis teks deskripsi berbahasa Bugis berbasis media infografis pada siswa kelas VIII SMPN 1 Bungoro, Kabupaten Pangkep. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan populasi 239 siswa dan sampel 144 siswa yang dipilih melalui teknik simple random sampling. Data dikumpulkan menggunakan tes tertulis dan dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan menulis teks deskripsi berbahasa Bugis berbasis infografis berada pada kategori tidak terampil. Dari 144 siswa, sebanyak 45 orang (31%) mencapai nilai ≥75, sementara 99 orang (69%) memperoleh nilai <75. Rendahnya keterampilan ini terlihat dari capaian siswa pada empat aspek penilaian, yaitu struktur teks deskripsi, kaidah kebahasaan, penggunaan ejaan, dan kerapian. Temuan ini menunjukkan perlunya penguatan strategi pembelajaran menulis berbasis media visual untuk meningkatkan kompetensi menulis dalam bahasa daerah.
Copyrights © 2025