Community Engagement and Emergence Journal (CEEJ)
Vol. 6 No. 1 (2025): Community Engagement & Emergence Journal (CEEJ)

Pengaruh Kinerja Keuangan Dan Manajemen Laba Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Kasus Pada Perusahaan Subsektor Food And Beverage Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2021- 2023)

Laia, Sarifin (Unknown)
Khairani, Rafida (Unknown)
Sinaga, Putri Yohana (Unknown)
Sinaga, Sinta Anna Magdalena (Unknown)
Sakuntala, Dwita (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2025

Abstract

Tujuan berdirinya perusahaan untuk mengembangkan nilai perusahaan sehingga dapat memberikan kesejahteraan bagi investor. Faktor yang mempengaruhi nilai perusahaan adalah kinerja keuangan dan manajemen laba. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris tentang Pengaruh Kinerja Keuangan Dan Manajemen Laba Terhadap Nilai Perusahaan (Studi Kasus Pada Perusahaan Sub Sektor Food And Beverage Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode Tahun 2021-2023). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel yaitu Purposive Sampling. Populasipeneliti sebanyak 180 perusahaan dan sampel sebanyak 60 perusahaan. Untuk mengetahui besarnya pengaruh kinerja keuangan dan manajemen laba maka dilakukan uji regresi, analisis korelasi uji T dan uji F dan analisis koefisien determinasi dengan bantuan program IBM SPSS 26. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kinerja keuangan tidak berpengaruh secara signifikan terhadap nilai perusahaan. Sedangkan variabel manajemen laba berpengaruh secara signifikan terhadap nilai perusahaan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ceej

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Environmental Science Health Professions

Description

CEEJ is a journal for the development and application of science and technology that includes publication of the results of community service activities, models or concepts or their implementation in the context of increasing community participation in development, community empowerment or the ...