Kinerja karyawan ditentukan oleh hasil yang dihasilkan oleh individu untuk menyelesaikan tugas yang diberikan, yang dipengaruhi oleh kemampuan, pengalaman, kejujuran, dan waktu yang tersedi. Oleh karena itu, penting bagi organisasi untuk mempertimbangkan beberapa elemen yang dapat mendorong terciptanya kinerja karyawan. Peningkatan kinerja karyawan dapat dicapai dengan memelihara faktor-faktor seperti pendekatan produktivitas, lingkungan dan motivasi kerja. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif. Bentuk penelitian ini bersifat asosiatif. Populasi yang diambil dalam Penelitian ini sebanyak 1.900 karyawan. Teknik penentuan sampel menggunakan rumus Slovin dimana dengan tingkat eror 10% dimana didapatkan sebanyak 95 karyawan. Hasil penelitian menunjukkan Produktivitas Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Karyawan PT. Sagami Indonesia; Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Sagami Indonesia; Motivasi Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Sagami Indonesia dan Produktivitas Kerja, Lingkungan Kerja dan Motivasi Kerja secara bersamaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Sagami Indonesia.
Copyrights © 2025