Tingginya angka kekerasan seksual di Indonesia serta rendahnya pemahaman masyarakat menjadi latar belakang dilaksanakannya kegiatan pengabdian masyarakat ini. Minimnya edukasi seksual serta anggapan tabu dalam membicarakan isu kekerasan seksual menyebabkan korban sering kali tidak menyadari posisinya sebagai korban dan enggan melapor karena stigma dan ketakutan akan victim blaming. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, pemahaman, serta mendorong sikap peduli masyarakat terhadap isu kekerasan seksual. Metode yang digunakan meliputi sosialisasi dalam bentuk ceramah oleh empat narasumber, kuis interaktif, dan sesi tanya jawab. Materi yang disampaikan mencakup pengenalan kekerasan seksual, bentuk dan dampaknya, mekanisme pelaporan, serta hak-hak korban dan pelaku. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan kesadaran peserta yang berjumlah 40 orang terhadap isu kekerasan seksual. Antusiasme peserta juga memperlihatkan bahwa topik ini sangat relevan untuk dibahas secara terbuka di tengah masyarakat. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih aktif dalam upaya pencegahan, penanganan, dan pendampingan korban kekerasan seksual serta terbentuk komunitas dan memunculkan agen perubahan sehingga dapat menciptakan lingkungan yang aman dan peduli terhadap sesama.
Copyrights © 2025