Jurnal Syntax Imperatif : Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan
Vol. 6 No. 2 (2025): Jurnal Syntax Imperatif: Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan

Pengaruh Promosi, Harga Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan

Umar, Muhammad Ahsanul (Unknown)
Badi’ah, Roudlotul (Unknown)
Musarofah, Siti (Unknown)
Pujiwahyono, Didik (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak promosi, harga, dan kualitas layanan terhadap tingkat kepuasan pelanggan pada layanan laundry sepatu TYM Wash yang berlokasi di Babat, Lamongan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan analisis data yang dilakukan menggunakan perangkat lunak SmartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promosi dan kualitas layanan memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan, sementara harga mempengaruhi kepuasan pelanggan, namun tidak berpengaruh langsung terhadap kualitas layanan. Faktor utama yang memengaruhi kepuasan pelanggan adalah promosi yang dilakukan secara efektif melalui media sosial, harga yang kompetitif, serta kualitas layanan yang mencakup kecepatan, ketepatan, dan keramahan. Berdasarkan temuan ini, penelitian ini memberikan rekomendasi untuk meningkatkan strategi promosi, meningkatkan transparansi harga, serta memperbaiki kualitas layanan untuk meningkatkan loyalitas pelanggan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

syntax-imperatif

Publisher

Subject

Religion Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Syntax Imperatif. Jurnal Ilmu Sosial dan Pendidikan adalah jurnal yang diterbitkan dua bulan sekali oleh CV. Syntax Corporation Indonesia. Jurnal Syntax Imperatif akan menerbitkan artikel-artikel ilmiah dalam cangkupan ilmu sosial dan pendidikan. Artikel yang dimuat adalah artikel hasil penelitian, ...