Kifah
Vol 4 No 1 (2025): Juni 2025

Penguatan Kompetensi Guru dalam Mengimplementasikan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Tema Kearifan Lokal

Afrida, Fira Nadliratul (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2025

Abstract

Artikel ini membahas upaya penguatan kompetensi guru dalam mengimplementasikan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema kearifan lokal di SD 01 Kudukeras, Kecamatan Juwana, Kabupaten Pati. P5 bertujuan menanamkan nilai-nilai Pancasila melalui pembelajaran berbasis proyek, dengan salah satu temanya adalah kearifan lokal. Implementasi tema ini menghadapi tantangan, terutama dalam hal keterampilan guru dalam merancang dan melaksanakan pembelajaran yang kontekstual dan bermakna. Melalui pendekatan Asset Based Community Development (ABCD), kegiatan pengabdian ini berfokus pada penguatan kompetensi guru melalui pelatihan dan workshop. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pemahaman guru terhadap kurikulum merdeka dan motivasi untuk mengintegrasikan potensi lokal, seperti UMKM jajanan tradisional, dalam pembelajaran. Dengan pendekatan Problem Based, Need Based, Right Based, dan Asset Based, guru mampu merancang kegiatan P5 yang mengembangkan karakter peserta didik, seperti gotong royong dan kemandirian. Artikel ini menegaskan pentingnya pelatihan berkelanjutan dan dukungan bagi guru dalam mewujudkan pendidikan yang berbasis nilai-nilai Pancasila dan budaya lokal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

kifah

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Environmental Science Social Sciences

Description

Fokus dan Ruang Lingkup artikel yang dimuat dalam Kifah: Jurnal Pengabdian Masyarakat adalah segala bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat berbasis penelitian dengan berbagai metodologi seperti Participatory Action Research (PAR), Asset Based Community Development (ABCD), Community Based ...