Keluarga Berencana adalah program yang bertujuan membantu pasangan suami istri untuk menghindari kelahiran yang tidak diinginkan, mengatur interval diantara kehamilan, mengontrol waktu saat kelahiran (dalam hubungan dengan suami istri), dan menentukan jumlah anak dalam keluarga. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan memberikan edukasi dan pendampingan terpadu mengenai Program Keluarga Berencana (KB) kepada wanita usia subur (WUS) di Posyandu RW 16/ RT 02 Jl. Denkavkud No.80, Karyawangi, Kec.Parongpong, Kabupaten Bandung Barat yang menikah di usia muda. Bentuk kegiatannya berbentuk penyuluhan untuk meningkatkan pengetahuan WUS tentang KB. Hasil evaluasi melalui pemberian pretest dan post-test menunjukkan bahwa nilai rerata pengetahuan WUS terkait KB sebelum dan sesudah penyuluhan mengalami peningkatan. Program kegiatan penyuluhan kepada wanita usia subur di Posyandu RW 16 Denkavkud ini diharapkan dapat lebih meningkatkan pengetahuan tentang pemilihan alat kontrasepsi KB (Keluarga Berencana) yang sesuai dengan syarat kesehatan dan dapat lebih menambah pengetahuan yang sesuai dengan kebutuhan kesehatan.
Copyrights © 2025