PESHUM
Vol. 4 No. 4: Juni 2025

Analisis Dampak Penggunaan Alokasi Dana Desa Terhadap Pendapatan Masyarakat Usia Produktif Yang Bekerja Sebagai Penambang Pasir Di Desa Lowa Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo

Prayudhi F (Unknown)
A. Jamaluddin (Unknown)
A. Yuniarti (Unknown)
Arsita Afianita (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak penggunaan alokasi dana desa terhadap pendapatan masyarakat usia produktif yang bekerja sebagai penambang pasir di Desa Lowa Kecamatan Tanasitolo Kabupaten Wajo. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat usia produktif yang bekerja sebagai penambang pasir di Desa Lowa. Jumlah sampel sebanyak 45. Metode penggumpulan data yang digunakan adalah keusioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana, koefisien korelasi sederhana, koefisien determinasi, dan uji T. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) hasil regresi linear sederhana menunjukkan persamaan pada garis regresi Y = 0,78 + 0,59 X. Artinya jika alokasi dana desa (X) bernilai 0,59 maka pendapatan masyarakat (Y) bernilai sebesar 0,78. (2) hasil uji koefisien korelasi (r) menghasilkan nilai sebesar 0,80. (3) hasil uji koefisien determinasi (r2) menghasilkan nilai sebesar 0,64 atau 64%. Hal ini menunjukkan bahwa nilai thitung dan ttabel diatas, maka dapat diketahui bahwa nilai thitung menunjukkan angka 8,728 dan nilai ttabel menunjukkan angka 1,861 sehunnga thitung dan ttabel , maka H0 ditolak dan H1 diterima. Dan yang sudah diolah yaitu dengan pendapatan sesudah bekerja menjadi penambang pasir, terjadi peningkatan sebesar 4,5%.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

PESHUM

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

PESHUM: Jurnal Pendidikan, Sosial, dan Humaniora diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. PESHUM : Jurnal Pendidikan, Sosial, dan Humaniora menerbitkan artikel bidang: (1) Pendidikan: Pendidikan dan Pembelajaran, Pendidikan Karakter, Pendidikan Inklusi, Kurikulum Pendidikan. (2) Sosial: Ekonomi, ...