Jurnal Abdimas Ilmiah Citra Bakti (JAICB)
Vol. 6 No. 2 (2025)

PENINGKATAN KUALITAS PENGOLAHAN DAN PENGEMASAN PRODUK OLAHAN PISANG OLEH KELOMPOK WANITA TANI “EVA” LEMADAK

Frans, Yudith Alexanderina (Unknown)
Malle, Noveni (Unknown)
Bulkis (Unknown)
Silalahi, Wise Rogate (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 May 2025

Abstract

Peningkatan ketahanan keluarga, termasuk di dalamnya ketahanan ekonomi, mendorong ibu rumah tangga untuk mengembangkan keterampilan guna menghadapi tantangan finansial. Di Desa Lemadak, produksi pisang yang melimpah belum dimanfaatkan secara optimal. Sebagian anggota Kelompok Wanita Tani (KWT) Eva telah mengolah pisang menjadi keripik, namun proses produksi masih sederhana dengan ketebalan irisan tidak seragam dan kualitas produk yang rendah akibat kandungan minyak berlebih. Tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan dan kualitas produksi keripik pisang melalui pelatihan teknis dan penggunaan alat pendukung yang memadai. Mitra kegiatan adalah 30 anggota KWT Eva di Desa Lemadak. Metode yang digunakan meliputi pelatihan, demonstrasi, serta praktik langsung mulai dari pemilihan bahan baku, teknik pengirisan, proses penggorengan, hingga pengemasan produk. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam pengetahuan dan keterampilan anggota kelompok, ditandai dengan kemampuan menghasilkan keripik pisang yang lebih kering, renyah, higienis, dan dikemas secara menarik. Kegiatan ini berhasil mendorong pemberdayaan ekonomi keluarga melalui peningkatan nilai tambah produk lokal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jailcb

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Computer Science & IT Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Mathematics Physics Social Sciences

Description

Jurnal Abdimas Ilmiah Citra Bakti (JAICB) adalah jurnal pengabdian kepada masyarakat yang memuat hasil pengabdian dalam bentuk pendampingan, pelatihan, penyuluhan, atau kegiatan lainnya. JAICB terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu April dan November. JAICB diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan ...