Kurangnya kompetensi guru PJOK di Kota Palu dalam penerapan teknik sport massage menjadi kendala dalam upaya meningkatkan kualitas pembelajaran olahraga dan kesejahteraan peserta didik. Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru PJOK dalam memberikan layanan pemulihan dan pencegahan cedera melalui sosialisasi dan pelatihan teknik sport massage. Kegiatan ini diikuti oleh 80 guru PJOK tingkat SMP se-Kota Palu, dengan materi meliputi pemahaman dasar sport massage, teknik-teknik manipulasi jaringan lunak, hingga praktik langsung penanganan cedera olahraga ringan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah ceramah, demonstrasi, dan praktik langsung. Evaluasi dilakukan melalui pre-test dan post-test serta observasi praktik peserta. Data hasil evaluasi dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil menunjukkan bahwa 94,8% peserta telah menguasai materi yang diberikan, dan 87,4% mampu menerapkan teknik sport massage secara mandiri. Kegiatan ini terbukti efektif dalam meningkatkan kompetensi guru PJOK, sehingga diharapkan dapat mendukung peningkatan kualitas layanan pendidikan jasmani dan kesejahteraan siswa di Kota Palu.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025