Generasi Z adalah kelompok yang tumbuh di tengah kemajuan digital yang cepat, tetapi mereka juga menghadapi masalah besar dalam aspek moral, spiritual, dan sosial. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan nilai-nilai karakter Islami yang diambil dari Al-Qur'an sebagai cara untuk membentuk individu yang berperilaku baik. Ayat-ayat seperti Q.S Luqman:13, Q.S Al-Isra:23–24, Q.S Al-Isra:7, dan Q.S Al-Hujurat:11–12 menjadi pijakan dalam menanamkan nilai-nilai tauhid, penghormatan kepada orang tua, tanggung jawab individu, dan norma sosial yang positif. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi literatur. Temuan menunjukkan bahwa penerapan karakter Islami yang menyeluruh sangat penting untuk menghadapi tantangan yang dihadapi Generasi Z agar dapat berkembang menjadi individu yang tidak hanya canggih dalam teknologi, tetapi juga memiliki kekuatan moral dan spiritual.
Copyrights © 2025