Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Produk, Harga, Promosi, dan Lokasi secara parsial terhadap Keputusan Pembelian produk paket grill pada Toko Frozen Food Jom Jom. Penelitian ini dilaksanakan di Toko Frozen Food Jom Jom, dengan responden 90 orang, metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Pengumpulan data dengan cara observasi dan penyebaran kuesioner melalui google form. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis linier berganda dengan melakukan uji instrument, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis secara parsial (uji-t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel harga, dan lokasi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk paket grill pada Toko Frozen Food Jom Jom, sedangkan produk dan promosi tidak berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian produk paket grill pada Toko Frozen Food Jom Jom.
Copyrights © 2025