Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh konten media sosial TikTok @alljokezaside_ terhadap kepuasankomunikasi dan hubungan pada pasangan pranikah. TikTok menjadi media sosial yang signifikan dalam membentukpola komunikasi generasi muda melalui konten-konten yang menghibur sekaligus edukatif. Akun @alljokezaside_menyajikan konten seputar pranikah yang mampu mempengaruhi komunikasi dan hubungan interpersonal pasanganmuda. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan survei kepada 180 responden pengguna TikTokberusia 18–27 tahun. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dimensi konten seperti clear, concise, concrete, dancourteous berpengaruh positif terhadap kepuasan komunikasi, yang pada akhirnya meningkatkan kepuasan hubunganpasangan. Konten yang disajikan secara jelas, ringkas, dan bijaksana mampu menciptakan komunikasi yang efektif,mendorong keterbukaan, serta memperkuat kepercayaan dalam hubungan. Temuan ini diharapkan dapat menjadireferensi bagi praktisi komunikasi digital dalam menyusun strategi konten yang mampu meningkatkan kualitaskomunikasi dan hubungan interpersonal. Kata Kunci: Kepuasan komunikasi, Kepuasan hubungan, Konten media sosial, TikTok
Copyrights © 2025