INVOTEK: Jurnal Inovasi Vokasional dan Teknologi
Vol 17 No 1 (2017): INVOTEK: Jurnal Inovasi, Vokasional, dan Teknologi

THE BRICK QUALITY REQUIREMENT FOR EARTHQUAKE-RESISTANT BUILDING

Totoh Andayono (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Apr 2017

Abstract

Hasil survey kerusakan bangunan pasca gempa bumi Sumatera Barat beberapa tahun yang lalu menunjukkan bahwa komponen bangunan yang paling banyak mengalami kerusakan adalah bagian non-struktur, yaitu dinding berbahan batu bata. Salah satu penyebabnya adalah mutu batu bata yang rendah. Hal ini mendorong pemerintah melakukan sosialisasi membangun rumah yang lebih aman terhadap gempa, yang berisikan metode pelaksanaan dan penggunaan bahan yang memenuhi standar.Penelitian mengambil sampel batu bata yang berasal dari rumah masyarakat yang sedang membangun di 5 kecamatan (Batang Anai, Lubuk Alung, Sintuak Toboh Gadang, Enam Lingkung dan Nan Sabaris) kabupaten Padang Pariaman. Terhadap sampel tersebut dilakukan pengujian densitas, warna, tekstur dan bentuk, dimensi, penyerapan air dan kuat tekan.Hasil penelitian menunjukkan rerata kuat tekan sebesar 13,35 kg/cm2, nilai ini tidak memenuhi persyaratan pokok membangun rumah aman gempa (≥ 30 kg/cm2). Penyerapan air rata-rata memenuhi persyaratan yaitu 17, 72% (< 20%). Sifat tampak sebagian besar tidak memenuhi persyaratan, sedangkan nilai densitasnya hanya 10% yang memenuhi persyaratan. Sebanyak 70% sampel memenuhi persyaratan ukuran panjang dan 60% memenuhi persyaratan ukuran lebar batu bata, tetapi seluruh sampel tidak memenuhi persyaratan ketebalan dengan penyimpangan 10 - 17 mm.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

invotek

Publisher

Subject

Automotive Engineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Transportation

Description

INVOTEK: Jurnal Inovasi Vokasional dan Teknologi is a double blind peer-reviewed journal for Technical, Vocasional, Education and Training (VET) related research. This journal provides full open access to its content on the principle that making research freely available to the science community and ...