Jurnal EnviScience (Environment Science)
Vol. 9 No. 1 (2025): The Environment In Global Health Governance:An Analysis of Environment-Related

Analisis Perbandingan Kualitas Udara Ambien (SO2 dan NO2) pada Musim Kemarau dan Musim Hujan

Nurlaili, Dea Kirana (Unknown)
Hendrasarie, Novirina (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2025

Abstract

Udara merupakan salah satu komponen yang  penting dalam keberlangsungan hidup makhluk yang ada di bumi ini. Peningkatan jumlah penduduk dan aktivitas yang terjadi menyebabkan kualitas udara memburuk, hal ini dikarenakan emisi yang dihasilkan juga meningkat. Penelitian ini ditujukan agar dapat mengetahui persebaran kualitas udara ambien pada suatu daerah dan perbandingannya pada saat musim kemarau dan pada saat musim hujan. Metode analisa yang digunakan pada penelitian, yakni dengan pengukuran menggunakan Passive Sampler dan penggunaan software Surfer untuk dapat mengetahui tingkat persebaran kualitas udara. Dengan parameter kualitas udara ambien yang diukur yakni berupa polutan udara Sulfur Dioksida (SO2) dan Nitrogen Dioksida (NO2). Hasil dari pengukuran pada saat musim kemarau rata-rata kualitas udara ambien lebih tinggi daripada pada saat musim hujan yang berarti pada saat musim kemarau kualitas udara lebih buruk daripada saat musim hujan. Hal ini dikarenakan ketika suhu tinggi melebihi batas normal dan bertahan untuk waktu yang lama, gelombang panas yang dihasilkan dapat menyebabkan kondisi kualitas udara meningkat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jev

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Engineering Public Health

Description

Jurnal EnviScience is devoted to the rapid publication of research in environmental health, acting as a link between the diverse research communities and practitioners in environmental health. Published articles encompass original research papers, technical notes and review articles. ...