Jurnal Ilmu Komunikasi Pattimura
Vol 4 No 1 (2025): Jurnal Ilmu Komunikasi Pattimura

Representasi Diskriminasi Ras dan Strata Sosial dalam Serial Film One Piece Arc Sabaody

Saimima, Fatma Helmalia (Unknown)
Waliulu, Yuniar Sakinah (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jun 2025

Abstract

Diskriminasi terhadap kelompok marginal masih menjadi isu sosial yang relevan dan sering diangkat dalam berbagai bentuk media, termasuk anime. Salah satu contohnya adalah serial One Piece, yang merepresentasikan ketimpangan sosial melalui hubungan antar ras dan kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap bagaimana tindakan diskriminatif terhadap ras manusia ikan (Fishman) dan kelompok kelas bawah direpresentasikan melalui elemen-elemen naratif dan visual dalam serial tersebut. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan semiotika Charles Sanders Peirce untuk menganalisis dua cuplikan adegan utama dari One Piece. Analisis difokuskan pada tanda-tanda verbal dan visual yang merepresentasikan diskriminasi, seperti dialog, simbol status sosial (pakaian dan aksesori), serta perlakuan fisik terhadap karakter marginal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diskriminasi dalam One Piece digambarkan secara eksplisit maupun implisit melalui berbagai kode visual dan naratif yang memperlihatkan ketimpangan kekuasaan, stigma sosial, serta stereotip terhadap kelompok minoritas. Representasi ini mencerminkan struktur sosial hierarkis dalam dunia fiksi yang secara paralel merefleksikan realitas ketimpangan sosial di dunia nyata. Penelitian ini berkontribusi dalam memperluas kajian mengenai kritik sosial dalam media populer, khususnya anime, sebagai sarana refleksi dan edukasi terhadap isu-isu ketidakadilan sosial. Saran dari penelitian ini adalah agar studi serupa dapat memperluas cakupan objek kajian pada episode lain atau serial anime berbeda, serta mempertimbangkan pendekatan interdisipliner untuk memperkaya analisis makna sosial yang tersirat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

transceiver

Publisher

Subject

Religion Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Komunikasi Pattimura merupakan situs akademis yang berisi kumpulan artikel ilmiah, dengan fokus aspek keilmuan ilmu komunikasi. Ilmu Komunikasi menjadi salah satu cabang keilmuan yang sangat penting, mengingat tanpa komunikasi manusia tidak dapat berinteraksi satu sama lain. Jurnal Ilmu ...