Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 11 No 7.A (2025): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 

Pengaruh Promo Tanggal Kembar Dan Live Streaming Terhadap Impulsive Buying: Studi Kasus Pengguna E-Commerce Shopee Di Kota Bandung

Ardellia, Azahra Sazida (Unknown)
Sukmawati, Sheima (Unknown)
Fujiasti, Sherry Novalia (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh diskon live streaming dan promosi tanggal kembar pada E-Commerce Shopee terhadap keputusan pembelian impulsif konsumen. Data diperoleh melalui penyebaran kuesioner kepada pengguna e-commerce shopee, lalu dilakukan pengujian dan analisis data menggunakan SPSS dan Smart-PLS. Hasil analisis menunjukkan bahwa diskon live streaming dan promosi tanggal kembar berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian impulsif konsumen, dengan nilai R-square sebesar 0,470 dan R-square adjusted sebesar 0,460, yang menjelaskan sekitar 47% variasi dalam keputusan pembelian impulsif. Penelitian ini menyarankan agar perusahaan memanfaatkan strategi live streaming dan promosi tanggal kembar sebagai cara untuk meningkatkan penjualan dengan memanfaatkan momen-momen yang mendorong konsumen untuk membuat keputusan pembelian secara spontan tanpa perencanaan. Bagi konsumen, meskipun promosi tersebut seringkali memicu pembelian impulsif, disarankan untuk lebih bijak dalam merespons tawaran tersebut, dengan mempertimbangkan dampaknya terhadap keuangan pribadi dan membuat keputusan pembelian yang lebih terencana.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...