Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan dan menguji e-book cerita bergambar berbasis cerita rakyat burung tak tak bau bertema ekosistem yang harmonis yang dimasukkan ke dalam IPAS pada kelas V sekolah dasar. Peserta didik kelas V SDN 005 Langgini menggunakan buku tersebut pada bulan Agustus. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan R&D, yang menggunakan model ADDIE (Analisis, Desain, perencanaan, Implementasi, dan Evaluasi). Hasil validasi para ahli menunjukkan bahwa penelitian angket respons peserta didik rata-rata sebesar 92,083% dengan kategori sangat praktis, dan penelitian angket respons guru rata-rata sebesar 95,83 % dengan kategori sangat praktis. Berdasarkan data, e-book bergambar yang didasarkan pada cerita rakyat tentang burung tak tak bau yang bertema ekosistem yang harmonis sangat layak untuk digunakan dalam pembelajaran IPA di kelas 5 sekolah dasar.
Copyrights © 2025