Permasalahan yang dihadapi SDN Tambakrejo 01 adalah kurangnya guru-guru terkait pengetahuan numerasi sehingga perlu adanya peningkatan kompetensi tentang numerasi terhadap guru-guru sehingga dapat mentransfer pengetahuan kepada peserta didik terkait numerasi. Target luaran pada kegiatan ini yaitu guru-guru SD Negeri Tambakrejo 01 dapat memahami lebih mendalam dan dapat membuat soal numerasi yang dapat diaplikasikan pada pembelajaran di kelas. Metode pelaksanaan kegiatan ini dengan cara berkolaborasi antara dua pihak, yaitu Universitas PGRI Semarang sebagai pemrakasa dan pelaksana Iptek dan SD Negeri Tambakrejo 01 sebagai sasaran kegiatan yang menyiapkan para guru untuk mengikuti rangkaian program serta tempat untuk kegiatan pelatihan. Secara teknis dalam kegiatan ini terdapat 4 metode yang akan dilakukan, yaitu: tutorial, planning, sharing, evaluasi dan umpan balik. Tim terdiri dari 4 orang ahli yang terkait numerasi dan pembelajaran di kelas serta dibantu oleh 3 mahasiswa yang terdiri dari 2 mahasiswa untuk dokumentasi dan pengumpulan data. Pelaksanaan Kegiatan dihadiri oleh 4 narasumber dan 22 peserta pelatihan. Kegiatan berlangsung 32 JP. Peserta menemukan pemecahan masalah pembelajaran numerasi. Peserta mengakui Latihan soal numerasi untuk peserta didik belum mengarah bentuk soal pada bentuk soal yang berktiteria HOTS
Copyrights © 2025