BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 6 No. 3 (2025)

Peningkatan Literasi Investasi Aman bagi Ibu Muda melalui Sosialisasi di SD Islam Mutiara Hati Bandung

Setiawati, Liya (Unknown)
Istiqomah, Yuliani (Unknown)
Pawitri, Wiwit (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Jul 2025

Abstract

Perkembangan ekonomi dan keuangan di Indonesia meningkat pesat dalam beberapa tahun terakhir. Pertumbuhan ini mencerminkan optimisme terhadap kemajuan sektor ekonomi nasional, termasuk meningkatnya minat masyarakat dalam pengelolaan keuangan dan investasi. Di balik tren positif ini, masih terdapat tantangan besar berupa rendahnya literasi keuangan di sebagian kelompok masyarakat, terutama di kalangan ibu-ibu muda. Sayangnya, belum semua ibu-ibu muda dibekali pemahaman yang memadai tentang pengelolaan keuangan yang bijak dan investasi yang aman. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk memberikan edukasi dan sosialisasi tentang investasi yang aman bagi pemula, dengan fokus kepada ibu-ibu muda di lingkungan SD Islam Mutiara Hati Bandung. Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan dapat memahami pentingnya berinvestasi secara cerdas, mengenali ciri-ciri investasi bodong, dan membangun kesadaran tentang perencanaan keuangan jangka panjang yang aman dan berkelanjutan. Metode pelaksanaan program PKM ini disusun secara sistematis melalui beberapa tahapan. Kegiatan sosialisasi investasi yang aman bagi pemula kepada ibu-ibu muda di SD Islam Mutiara Hati Bandung telah berjalan dengan lancar dan memberikan dampak positif bagi peserta. Melalui kegiatan ini, ibu-ibu muda yang sebelumnya kurang memiliki pengetahuan tentang investasi kini lebih memahami pentingnya investasi yang aman dan cara mengenali investasi yang berisiko

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bernas

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Dentistry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Veterinary Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Bernas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of ...