Jurnal Kesehatan Tambusai
Vol. 6 No. 2 (2025): JUNI 2025

HUBNGAN KONSUMSI FAST FOOD, ASUPAN ZAT BESI DAN PERILAKU MELEWATKAN SARAPAN PAGI DENGAN KEJADIAN DYSMENORRHEA

pertiwi, anisa (Unknown)
Wathan, Fika Minata (Unknown)
Sari, Erma Puspita (Unknown)
Minarti, Minarti (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2025

Abstract

Adanya kejadian dysmenorrhea pada mahasiswi sangat mengganggu aktivitas dan proses perkuliahan yang membuat mahasiswi tersebut sulit untuk berkonsentrasi dikarenakan ketidaknyamanan yang dirasakan ketika nyeri menstruasi, serta perlunya penanganan segera agar tidak berdampak lebih buruk. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan cross sectional, dengan teknik pengambilan sampel yaitu total sampling. Hasil didapatkan bahwa dari 80 orang yang diteliti terdapat 40 orang (50,0%) yang dysmenorrhea, dan 40 orang (50,0%) yang tidak dysmenorrhea. Sebagian besar terdapat 61 orang (76,3%) sering mengkonsumsi Fast Food, 32 orang (40.0%) asupan zat besi kurang baik, dan 52 orang (65.0%) perilaku melewatkan sarapan pagi kurang baik. Berdasarkan uji Chi-square didapatkan bahwa ada hubungan konsumsi Fast Food dengan kejadian dysmenorrhea diperoleh nilai p value 0.036 ≤ 0.05, ada hubungan asupan zat besi dengan kejadian dysmenorrhea diperoleh nilai p value 0.003 ≤ 0.05 dan tidak ada hubungan perilaku melewatkan sarapan pagi dengan kejadian dysmenorrhea diperoleh nilai p value 0.101 > 0.05. Dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan konsumsi Fast Food, asupan zat besi dan perilaku melewatkan sarapan pagi secara simultan dengan kejadian dysmenorrhea pada mahasiswi strata I kebidanan tingkat II, III dan IV di Universitas Kader Bangsa Palembang. Diharapkan kepada mahasiswi mengetahui faktor-faktor penyebab yang dapat menimbulkan rasa nyeri saat menstruasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkt

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

JURNAL KESEHATAN TAMBUSAI Adalah jurnal yang mempublikasikan hasil penelitian kesehatan yang terintegrasi dengan bidang kesehatan Jurnal ini berguna bagi tenaga kesehatan di dinas kesehatan, puskesmas, rumah sakit, mahasiswa kesehatan, tenaga pengajar bidang kesehatan lainnya pada umumnya. Jurnal ...