Tujuan penelitian ini untuk mengetahui aktivitas guru, aktivitas anak, dan hasil Pengembangan Kognitif Dan Aktivitas Belajar Menggunakan Kombinasi Make a Match, Pembelajaran Langsung Dan Media Konkret Pada Anak Kelompok B Tk Hosiah Banjarmasin. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Setting penelitian ini adalah anak kelompok B TK Hosiah Banjarmasin Banjarmasin dengan jumlah 11 orang anak. Teknik pengumpulan data yang dilakukan observasi dengan analisis data kualitatif. Indikator keberhasilan aktivitas guru dikatakan berhasil apabila keterlaksanaannya mencapai kategori sangat baik. Aktivitas anak dikatakan berhasil apabila mencapai kriteria sangat aktif, dan hasil capaian perkembangan anak minimal mencapai ≥ 80% atau Berkembang Sesuai Harapan (BSH). Berdasarkan data yang diperoleh, dapat disimpulkan pada aktivitas guru, aktivitas anak dan hasil perkembangan kognitif pada anak kelompok B TK Hosiana Banjarmasin dapat dikembangkan dengan menggunakan model Make a Match dan metode pemberian.
Copyrights © 2022