Afeksi: Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan
Vol 6, No 4 (2025)

Evaluasi Program Kegiatan Gerakan Etam Mengaji di SD Negeri 035 Tenggarong

Saputri, Dian (Unknown)
Setiawan, Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2025

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian evaluatif yang bertujuan untuk mengevaluasi program gerakan etam mengaji di SD Negeri 035 Tenggarong. Program gerakan etam mengaji ini diselenggarakan pada seluruh lembaga di Kabupaten Kutai Kartanegara terutama pada lembaga pendidikan sebagai dedikasi yang diberikan oleh Bupati-Wakil Bupati Kutai Kartanegara. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualititif deskriptif. Sedangkan model evaluasi yang digunakan adalah model Context, Input, Process, and Product (CIPP). Model ini membantu menghubungkan antara evaluasi pada konteks, masukan, proses dan produk dari program Gerakan Etam Mengaji (GEMA) ini. Pada kegiatan evaluasi ini, evaluator akan mengevaluasi penerapan dari program Gerakan Etam Mengaji (GEMA) di SD Negeri 035 Tenggarong ini dengan menggunakan metode tilawati. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari kegiatan evaluasi ini bisa menjadi sarana baik bagi pendidik maupun sekolah untuk mampu terus melakukan perbaikan dalam melaksanakan program gerakan etam mengaji ini untuk meningkatkan kemampuan peserta didik dalam membaca Al-Qur’an.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

afeksi

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Afeksi: Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan is one of the media for dissemination of information research results in the field of education which aims to communicate the various results of studies that can serve as the basis of scientific development to create educational innovation that ...