Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan
Vol. 3 No. 3 (2025): Volume 3, Nomor 3, Tahun 2025

HUBUNGAN PEKERJAAN ORANG TUA DAN PENGETAHUAN DENGAN PEMBERIAN MPASI < 6 BULAN PADA BALITA DI DESA RIDAN PERMAI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS BANGKINANG KOTA

Pramudita, Rindiani (Unknown)
Syahda, Syukrianti (Unknown)
Ningsih, Neneng Fitria (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Gizi memegang peranan penting dalam siklus hidup manusia. Kekurangan gizi pada bayi dan bayi akan menimbulkan gangguan pertumbuhan dan perkembangan, bila tidak diatasi secara dini dapat berlanjut hingga dewasa. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis hubungan pekerjaan orang tua dan pengetahuan dengan Pemberian MPASI < 6 bulan pada balita di Desa Ridan Permai wilayah kerja UPT Puskesmas Bangkinang Kota Tahun 2023. Desain penelitian ini menggunakan dengan desain kuantitatif dengan rancangan penelitian cross sectional. Populasi pada penelitian ini seluruh ibu yang memiliki balita yang berjumlah 43 balita pada bulan Juni-November tahun 2023. Sampel pada penelitian ini adalah 43 ibu. Analisa data yang digunakan pada penelitian ini adalah Analisa Univariat dan Analisa Bivariat. Dari hasil penelitian pada analisa univariat didapatkan bahwa sebagian besar Pemberian MPASI < 6 bulan pada balita berada pada kategori ya diberikan MPASI sebesar 26 responden (60.5%), sebagian besar pekerjaan ibu berada pada kategori ibu bekerja (ibu yang melakukan aktivitas diluar rumah)sebesar 27 responden (62.8%), sebagian besar pengetahuan ibu berada pada kategori kurang sebesar 25 responden (58.1%), sedangkan pada analisa bivariat di dapat hasil bahwa ada hubungan pekerjaan orang tua dan pengetahuan dengan Pemberian MPASI < 6 bulan pada balita di Desa Ridan Permai wilayah kerja UPT Puskesmas Bangkinang Kota Tahun 2023. Hasil penelitian diharapkan dapat sebagai bahan masukkan dan pertimbangan bagi ibu terutama ibu yang primipara untuk bisa berbagi informasi tentang pemberian MPASI < 6 bulan dan faktor yang berhubungan dengannya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jiik

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Dentistry Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai yang menerbitkan artikel hasil penelitian, tinjauan pustaka dan laporan kasus di bidang kedokteran, kesehatan masyarakat, keperawatan, ...