Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh implementasi projek penguatan profil Pelajar Pancasila (P5) terhadap pembentukan karakter siswa kelas IV SDN 121 Salaonro Kabupaten Soppeng. Jenis penelitian yang digunakan yaitu eksperimen. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa SDN 121 Salaonro Kabupaten Soppeng. Sampel pada penelitian ini yaitu siswa kelas IV SDN 121 Salaonro Kabupaten Soppeng yang berjumlah 20 siswa dengan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan inferensial. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa nilai (Sig). <0,001 < 0,05 dan nilai sebesar 4,435 dan sebesar 1,68488. Hal ini berarti > sehingga ditolak dan diterima yang berarti terdapat perbedaan yang signifikan karakter siswa sebelum dan sesudah implementasi P5. Kesimpulan penelitian ini yaitu terdapat pengaruh implementasi P5 terhadap pembentukan karakter siswa kelas IV SDN 121 Salaonro Kabupaten Soppeng
Copyrights © 2025