Himpunan: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Matematika
Vol 5, No 1 (2025): Himpunan: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Matematika

Studi Bibliometrik tentang Perkembangan Riset Adversity Quotient dan Keterampilan Pemecahan Masalah dalam Konteks Pembelajaran Matematika

Siregar, Esra Nurliana (Unknown)
Hasanuddin, Hasanuddin (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis tren tentang perkembangan riset Advesity Quetient (AQ) dan keterampilan dalam memecahkan masalah saat belajar matematika.  Penelitian ini mengguakan metode SRL (Sistematic Literatur Review) dengan memakai pendekatan bibliometrik. Pengumpulan data dilakukan menggunakan perangkat lunak Publish or Perish untuk mencari berbagai artikel jurnal yang terdapat di Google Scholar.  Kemudian dipilih sebanyak 100 artikel jurnal yang dipublikasikan antara tahun 2016 sampai tahun 2025. Selanjutnya data dianalisis dan divisualisasikan menggunakan perangkat lunak VosViewer untuk mengidentifikasi pola hubungan antara adversity quetiet dan keterampilan pemecahan masalah yang diselidiki. Hasilnya menunjukkan adanya peningkatan publikasi tentang topik tersebut. Ini menunjukkan meningkatnya minat terhadap pengaruh AQ berkaitan terhadap kemampuannya untuk menyelesaikan masalah matematika. Sebagian besar temuan penelitian menunjukkan bahwa peserta didik yang AQ nya tinggi memiliki keterampilan yang lebih tinggi untuk menyelesaikan masalah matematika dibandingkan dengan siswa dengan AQ rendah. Studi ini memberikan wawasan komprehensif tentang arah penelitian dan fokus penelitian yang terkait dengan faktor psikologis non-kognitif dalam pendidikan matematika.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

himpunan

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Himpunan: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Matematika aims as a medium of exchange of information and scientific works among the teaching staff and students on the field of Mathematics Education; Applied Mathematics; Mathematics Education, Technology, & Learning Evaluation; Etnomathematics. ...