Strada Journal of Radiography
Vol. 6 No. 1 (2025): June

Teknik Pemeriksaan Kontras Colon In Loop Dengan Klinis Colitis Di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Umum Daerah Jombang

Maysaroh melda (Unknown)
Apriannisa, Andica (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Colon In Loop adalah Teknik pemeriksaan radiologi dengan cara memasukkan kontras secara Retrograde (dimasukkan dari anus)(Long, Rollins, and Barbara J. Smith 2016) , yang bertujuan untuk mengevakuasi keseluruhan colon. colon terdiri atas caecum, appendix , colon ascendens, fleksura hepatica, colon transversum, fleksura lienalis, colon desendens, sigmoid, rectum dan canalis analis(Drake, Vogl 2018). Indikasi pada pemeriksaan colon in loop yaitu carcinoma, polip, hisprung dan salah satunya colitis. Colitis adalah peradangan pada colon yang disebabkan oleh beberapa faktor seperti infeksi bakteri ataupun kondisi lingkungan lainnya(Andryani, Sumedi, and Akbari 2018). Sebelum melakukan pemeriksaan tentunya pasien akan ada persiapan khusus terlebih dahulu. Proyeksi yang digunakan dalam permeriksaan kontras colon in loop di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Umum Daerah Jombang menggunakan proyeksi AP plain, lateral kiri, LPO, RPO dan AP post evakuasi tanpa adanya 5 fase namun menurut merrils pada Teknik pemeriksaan colon in loop menggunakan 5 fase.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

SJR

Publisher

Subject

Other

Description

This journal encompasses original research articles, review articles, and case studies, including: CT Scan, Ultrasonografi, Conventional Radiography, Digital Radiography, Radiodiagnostics, MRI, ...