Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan penerapan model pembelajaran personal berbasis teknologi guna meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Penelitian deskriptif kualitatif yang dilakukan di SMA Negeri 8 Muaro Jambi menunjukkan bahwa penggunaan aplikasi domino dan ice breaking meningkatkan partisipasi aktif siswa, memotivasinya untuk lebih kreatif, dan mempermudah pemahaman konsep melalui video dan diskusi kelompok. Hasil penelitian ini menyarankan penerapan pembelajaran personal berbasis teknologi sebagai strategi efektif untuk meningkatkan kualitas pendidikan, dengan demonstrasi langsung dan tutor sebaya yang menunjukkan peningkatan hasil belajar signifikan.
Copyrights © 2025