Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh penggunaan model pembelajaran sinektik di SMAN 8 Muaro Jambi terhadap pembelajaran Pendidikan fisika. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis kualitatif dimana peneliti melakukan studi kasus di SMAN 8 Muaro Jambi. Dalam studi kasus yang dilakukan peneliti, pengumpulan data dilakukan dengan cara walk in interview kepada salah satu guru pendidikan fisika di SMAN 8 Muaro Jambi. Data yang terkumpul dianalisis menggunakan teknik analisis Miles-Humerman dan Teknik, dimana peneliti mengolah data hasil untuk melakukan analisis hasil. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa pada pembelajaran fisika di SMAN 8 Muaro Jambi, guru tersebut tidak mengetahui model pembelajaran sinektik karena dari hasil analisis peneliti, guru di SMAN 8 Muaro Jambi tidak menjalankan sintaks dari model pembelajaran sinektik
Copyrights © 2025