Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan penggunaan media sosial dengan prestasi belajar siswa/i di SDN 023/VI Rantau Panjang I. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif analitik dengan desain cross sectional yaitu kegiatan mengobservasi dan mengumpulkan data dari sampel yang berjumlah 210 orang yang didapat dengan cara acak dari setiap kelompok dengan membagikan kuesioner tentang penggunaan media sosial dan nilai rata-rata semester siswa. Analisa data pada penelitian ini adalah uji Rank Spearmen. Hasil penelitian diperoleh nilai median penggunaan media sosial 57, artinya penggunaan media sosial tinggi, nilai median prestasi belajar 84 (81-19) artinya prestasi belajar baik, serta hasil uji statistik menunjukkan nilai P-value = 0,000 (p < 0,05) dengan nilai koefisien korelasi sebesar -0,990 yang artinya terdapat hubungan yang signifikan antara penggunaan media sosial dengan prestasi belajar siswa, dan kekuatan hubungan kedua variabel yaitu sangat kuat, dengan arah hubungan korelasi negatif. Nilai koefesien determinan r2 = 0,980 yang artinya penggunaan media sosial berkontribusi sebesar 98% terhadap prestasi belajar pada siswa/II di SDN 023/VI Rantau Panjang I.
Copyrights © 2025