journal of social and economic research
Vol 7 No 1 (2025): JSER, June 2025

PENGARUH LAYANAN ADMINISTRASI, LAYANAN DOKTER DAN WAKTU TUNGGU TERHADAP KEPUASAN PASIEN RAWAT JALAN DI PUSKESMAS BATURUSA KABUPATEN BANGKA

Yanto Hindrawan (Unknown)
Budi Haryono (Unknown)
Wani Devita Gunardi (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jun 2025

Abstract

Puskesmas sebagai fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama memiliki peran penting dalam memberikan pelayanan kesehatan masyarakat. Kepuasan pasien menjadi salah satu indikator penting dalam menilai mutu layanan kesehatan. Terjadi penurunan jumlah kunjungan pasien rawat jalan serta meningkatnya keluhan terkait pelayanan dapat disebabkan oleh menurunnya kepuasan pasien. Faktor-faktor seperti waktu tunggu yang lama, Pelayanan administrasi, dan pelayanan dokter menjadi faktor yang mempengarui. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh layanan administrasi, layanan dokter, dan waktu tunggu terhadap kepuasan pasien rawat jalan di Puskesmas Baturusa Kabupaten Bangka. Metode penelitian menggunakan metode survei dengan intsrumen berupa kuesioner sebagai alat pengumpulan data. Pendekatan dilakukan dengan metode deskriptif dan verifikati dengan software SMART-PLS 4. Sampel penelitian yang dipilih menggunakan teknik random sampling sebanyak 108 responden yang merupakan pasien lama di puskesmas Baturusa Kabupaten Bangka. Hasil penelitian didapatkan layanan administrasi terhadap kepuasan pasien menunjukkan nilai t statistik 5,321 > 1,96 atau nilai p values 0,000 < 0,05, H1 diterima maka terdapat hubungan layanan administrasi berpengaruh terhadap kepuasan pasien. Variabel layanan dokter terhadap kepuasan pasien memiliki t statistik 4,066 > 1,96 atau nilai p value 0,000 < 0,05 maka H2 diterima sehingga terdapat pengaruh Pelayanan Dokter terhadap Kepuasan Pasien. Variabel waktu tunggu terhadap kepuasan pasien medapat nilai t statistik 3,010 > 1,96 ataul nilai p value 0,001 < 0,05 maka H3 diterima sehingga terdapat hubungan antara waktu tunggu dan kepuasan pasien rawat jalan di puskesmas baturusa. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan antara Layanan administrasi, layanan dokter dan waktu tunggu terhadap kepuasan pasien di Puskesmas Baturusa Kabupaten Bangka.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JSER

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

Journal of Social and Economics Research (JSER) is published by Ikatan Dosen Menulis in collaboration with GoAcademica CRP. Publishing twice times a year, ie Issue 1 Issue 2 in June and December and already have a registration number p-ISSN: 2715-6117 and e-ISSN: 2715-6966 since ...