Jurnal Bisnis Dan Kajian Strategi Manajemen
Vol 9, No 1 (2025): JURNAL BISNIS DAN KAJIAN STRATEGI MANAJEMEN

ANALISIS VALUASI SAHAM MENGGUNAKAN METODE PRICE EARNING RATIO (PER) UNTUK PENGAMBILAN KEPUTUSAN INVESTASI (STUDI KASUS PADA PERUSAHAAN LQ45 PERIODE 2020-2024)

Devilishanti, Tio (Unknown)
Yusnaidi, Yusnaidi (Unknown)
Zhafira, Nabila Hilmy (Unknown)
Mandaraira, Fitria (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menghitung dan menganalisis valuasi saham perusahaan LQ45 selama lima tahun yaitu periode 2020 sampai dengan 2024. Terdapat 25 perusahaan yang dijadikan sampel penelitian setelah dilakukan seleksi menggunakan metode purposive sampling. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder, berupa data-data yang terdapat dalam laporan keuangan yang terdiri dari laba bersih, ekuitas, dividen. Data lainnya yang dibutuhkan adalah data harga saham dan jumlah lembar saham yang beredar selama periode pengamatan. Hasil analisis menunjukkan perusahaan mana saja yang memiliki nilai undervalued dan overvalued. Hasil analisis merekomendasikan beberapa perusahaan yang dapat dijadikan pilihan bagi calon investor untuk melakukan investasi di periode mendatang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jbkan

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

E-Jurnal Jurnal Bisnis dan Kajian Strategi Manajemen [E-ISSN 2657-1544] adalah jurnal ilmiah elektronik yang diterbitkan online enam bulan sekali. E-Jurnal Bisnis dan Kajian Strategi Manajemen bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM dan menyalurkan minat berbagi dan penyebaran ilmu pengetahuan ...