Transfusi darah merupakan prosedur klinis penting dalam penanganan anemia akibat kehilangan darah, termasuk pada pasien pasca histerektomi. Salah satu komponen darah yang sering ditransfusikan adalah packed red cell (PRC) yang berfungsi meningkatkan kadar hemoglobin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kadar hemoglobin pada pasien pasca operasi histerektomi sebelum dan sesudah transfusi PRC di Rumah Sakit Bunda Surabaya. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif analitik dengan pendekatan cross-sectional. Data diperoleh dari 30 pasien yang menjalani histerektomi dan menerima transfusi PRC selama periode Januari–Maret 2025. Analisis menggunakan uji paired t-test menunjukkan adanya perbedaan bermakna antara kadar hemoglobin sebelum dan sesudah transfusi (p < 0,05), dengan peningkatan rata-rata sebesar 1,8 g/dL. Hasil ini menunjukkan bahwa transfusi PRC efektif dalam meningkatkan kadar hemoglobin pasien pasca histerektomi.
Copyrights © 2025