Pendidikan memiliki peran penting dalam membentuk pribadi peserta didik yang berkarakter dan berkompeten. Salah satu aspek utama dalam pendidikan adalah penanaman nilai kejujuran melalui Pendidikan Agama Islam (PAI) yang menjadi fondasi moral dan spiritual siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan secara mendalam peran guru PAI dalam menumbuhkan karakter kejujuran pada siswa MI Muhammadiyah Wanayasa, Banjarnegara. Menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru PAI memainkan peran penting dalam membentuk karakter jujur melalui keteladanan, pembelajaran kontekstual, serta pembiasaan nilai-nilai keagamaan. Keberhasilan ini didukung oleh lingkungan sekolah yang religius dan kerja sama antarguru, meskipun masih terdapat hambatan seperti perbedaan latar belakang siswa, minimnya peran keluarga, dan keterbatasan media pembelajaran. Oleh karena itu, dibutuhkan pendekatan yang lebih kreatif, personal, serta sinergi antara sekolah dan orang tua dalam menumbuhkan karakter jujur peserta didik. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan pentingnya peran aktif guru sebagai agen pembentukan karakter dan perlunya keterlibatan keluarga dalam pendidikan moral anak sejak dini.
Copyrights © 2025