JURNAL ILMIAH EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI
Vol. 2 No. 4 (2025): JULI

Peran Employee Engagement terhadap Produktivitas Karyawan

Ilham, Ilham Maulana Aji (Unknown)
Umar Faruq (Unknown)
Faizal Ach Zaenuri (Unknown)
M Fawwaz Kamal Han (Unknown)
Riyan Sisiawan (Unknown)
Nuzulul Fatimah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Di era kompetitif saat ini, keterlibatan karyawan (employee engagement) menjadi faktor penting dalam meningkatkan produktivitas kerja. Penelitian ini bertujuan untuk memahami secara mendalam peran employee engagement terhadap produktivitas karyawan melalui pendekatan Systematic Literature Review (SLR). Penelusuran dilakukan terhadap lima penelitian ilmiah terbitan lima tahun terakhir menggunakan kata kunci “employee engagement” dan “produktivitas kerja”. Penelitian yang terpilih dianalisis menggunakan pendekatan tematik dan tahap PRISMA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dimensi utama engagement yang berdampak terhadap produktivitas adalah motivasi intrinsik, lingkungan kerja yang positif, serta kepemimpinan yang mendukung. Selain itu, ditemukan praktik terbaik seperti pengembangan karier yang terarah dan fleksibilitas kerja yang efektif. Penelitian ini juga mengungkap kesenjangan pada aspek generasi, digitalisasi, dan variabel mediasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jemba

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

JURNAL ILMIAH EKONOMI, MANAJEMEN, BISNIS DAN AKUNTANSI Berfokus pada penerbitan artikel berkualitas tinggi yang didedikasikan untuk semua aspek Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi. Jurnal ini memberikan ruang bagi para peneliti untuk berdiskusi, mengejar dan meningkatkan pengetahuan di bidang ...