Strategic: Journal of Management Sciences
Vol. 5 No. 1 (2025): Strategic : Journal of Management Science

KOPERASI 4.0: MENGANALISIS TRANSFORMASI DIGITAL DI PESANTREN ASSYUKANDARY DAN SABILUL HUDA, MENDORONG INOVASI DI KOTA SANTRI TASIKMALAYA

Jaenudin, Ujang Eri (Unknown)
Rahayu, Isyana (Unknown)
Farida, Laelatul (Unknown)
Maulah, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Objektif Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis: (1) kelayakan bisnis koperasi di Kota Tasikmalaya berdasarkan enam aspek utama, (2) strategi pengembangan koperasi berbasis digital, dan (3) perancangan rencana bisnis koperasi untuk mengoptimalkan pemasaran serta efisiensi operasional melalui teknologi digital. Metode Riset Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metodologi deskriptif. Data dikumpulkan melalui survei, observasi lapangan, serta studi dokumentasi terkait peraturan dan praktik bisnis di Tasikmalaya. Hasil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa koperasi di Kota Tasikmalaya memiliki potensi yang signifikan untuk berkembang melalui inovasi digital. Namun, terdapat kendala utama, yaitu infrastruktur teknologi yang belum sepenuhnya berkembang dan tingkat literasi digital yang masih rendah di kalangan pengelola koperasi. Untuk mengatasi tantangan ini, koperasi dapat memanfaatkan teknologi digital, seperti platform berbasis aplikasi untuk layanan keuangan dan operasional, sistem pembayaran digital, serta pemanfaatan platform jejaring sosial dan e-commerce guna meningkatkan daya saing dan efisiensi bisnis. Kesimpulan. Digitalisasi koperasi di Tasikmalaya berpotensi meningkatkan efisiensi dan jangkauan pasar, tetapi membutuhkan dukungan dalam penguatan infrastruktur dan peningkatan literasi digital bagi pengelola koperasi agar transformasi dapat berjalan optimal.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

strategic

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Strategic Journal of Management Sciences with E-ISSN 2798-0049 is a peer-reviewed journal published three times a year in April, August, and December by the Masters Program (S-2) Master of Management Science Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sultan Agung The Management Journal is intended as a journal for ...