Chemedu: Jurnal Ilmiah Pendidikan Kimia
Vol 6, No 1 (2025)

Pengembangan E-Modul Pembelajaran Berbasis Masalah Terintegrasi Literasi Sains pada Materi Laju Reaksi

Hutapea, Delima Damayanti (Unknown)
Purba, Jamalum (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Penelitian pengembangan e-modul pembelajaran berbasis masalah terintegrasi literasi sains pada materi laju reaksi ini bertujuan untuk: (1) mengetahui kelayakan e-modul pembelajaran berbasis masalah terintegrasi literasi sains pada materi laju reaksi sesuai dengan standar BSNP yaitu kelayakan isi, kelayakan penyajian, kelayakan bahasa dan kelayakan kontekstual; (2) mengetahui praktikalitas e-modul yang telah dikembangkan melalui respon peserta didik. Metode penelitian yang digunakan adalah Research & Development (R&D) dengan model 4D (define, design, develop and desseminate) dibatasi sampai tahap develop. Produk akhir berupa e-modul berbentuk flipbook berbantuan Flip PDF Corporate Edition dilakukan uji validasi kelayakan dan uji praktikalitas oleh 36 peserta didik. Hasil persentase kelayakan materi e-modul pada penelitian ini yaitu, kelayakan isi 95,84%, kelayakan penyajian 95,84%, kelayakan bahasa 95,37% dan kelayakan kontekstual 94,64%. Pada kelayakan media e-modul pada penelitian ini yaitu kelayakan kegrafikan 96,91% dan kelayakan penyajian 96,67%. Hasil uji praktikalitas melalui respon peserta didik mendapatkan hasil sebesar 82,15%.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ChemEdu

Publisher

Subject

Chemistry Education Other

Description

Jurnal Chemedu merupakan wadah untuk bertukar informasi ilmiah mengenai ilmu pendidikan kimia yang meliputi perkembangan teori, media dan metode pembelajaran dari hasil penelitian, telaah pustaka, opini, makalah teknis dan kajian ...