Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengunaan Augmented Reality dalam pembelajaran terhadap kemampuan desain grafis siswa SMK Mutara Ilmu Makassar. Metode penelitian yang digunakan adalah metode quasi eksperimental dengan one group pretest-posttest design. Teknik pengumpulan data mencakup observasi dan tes. Sampel terdiri dari 36 siswa kelas XI SMK Mutiara Ilmu Makassar. Data penelitian dianalisis menggunakan beberapa uji statistik, termasuk uji normalitas, uji hipotesis menggunakan Wilcoxon signed-rank test, dan uji N-gain. Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikansi dari uji hipotesis sebesar 0,001, yang menunjukkan bahwa nilai signifikansi tersebut lebih kecil dari 0,05. Dari hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh penggunaan Augmented Reality dalam pembelajaran terhadap kemampuan desain grafis siswa SMK Mutiara Ilmu Makassar.
Copyrights © 2025