Sumber daya manusia merupakan potensi yang dimiliki oleh individu-individu dalam sebuah organisasi yang memiliki peran sentral dalam keberhasilan maupun kegagalan apabila tidak dikelola dengan baik. Sumber daya manusia dalam sebuah organisasi atau perusahaan sering disebut dengan istilah karyawan. Karyawan memiliki karakteristik antusias secara intelektual dan emosional terhadap pekerjaannya serta berusaha untuk memajukan kepentingan organisasi atau perusahaan dengan memberikan kontribusi positif sebagai individu yang terikat (engage). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh leadership, budaya organisasi, pelatihan dan pengembangan serta lingkungan kerja terhadap employee engagement dengan objek penelitian adalah 160 karyawan PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Jawa Bagian Tengah. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif asosiatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel leadership, budaya organisasi, pelatihan dan pengembangan serta lingkungan kerja berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap employee engagement.
Copyrights © 2025