JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 1 (2025)

Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Pendekatan Contextual Teaching And Learning (Ctl) Untuk Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Di SMP N 2 Payakumbuh

Putri Salsabila, Zara (Unknown)
Imamuddin, M. (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2025

Abstract

Pembelajaran matematika di SMPN 2 Payakumbuh ditemukan masih rendahnya kemampuan pemecahan masalah matematis. Mengatasi hal itu, peneliti mencoba mengembangkan LKPD untuk membantu dalam melatih kemampuan pemecahan masalah matematis. Penelitian ini bertujuan mengembangkan dan menghasilkan LKPD berbasis Contextual Teaching and Learning untuk kemampuan pemecahan masalah matematis untuk materi SPLDV yang valid, praktis, dan efektif. Metode penelitian ini, menggunakan metode pengembangan ADDIE. Uji coba produk dilaksanakan di kelas VIII SMPN 2 Payakumbuh. Instrumen yang digunakan berupa: lembar validasi ahli, lembar angket respon peserta didik, dan lembar validasi soal tes. Analisis data kualitatif dipergunakan untuk mengolah data berupa masukan, saran, dan kritik dari para ahli. Data kuantitatif diperoleh dari penilaian responden dalam bentuk angka pada angket yang diberikan. Penelitian ini menghasilkan soal kemampuan pemecahan masalah untuk materi SPLDV. Tingkat kevalidan yang dihasilkan berkriteria sangat valid dengan persentase 82,4% yang diperoleh dari penilaian ahli (pendidikan matematika, teknologi, dan bahasa), sangat praktis dengan persentase 82,25% dan 84,37% yang diperoleh melalui uji coba kelompok kecil, dan sangat efektif berdasarkan efek potensial yaitu soal memiliki manfaat yang sangat baik dan mampu memecahkan kemampuan pemecahan masalah siswa. Berdasarkan penelitian ini, direkomendasikan untuk menggunakan LKPD berbasis pendekatan Contextual Teaching and Learning untuk kemampuan pemecahan masalah matematis.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...