JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Peran Teman Sebaya dalam Mendukung Adaptasi Sosial Siswa Tunadaksa di Lingkungan Sekolah SMP Negeri 24 Surakarta

Abimanyu, Aditya (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran teman sebaya dalam mendukung adaptasi sosial siswa tunadaksa di SMP Negeri 24 Surakarta. Adaptasi sosial merupakan proses penting dalam perkembangan siswa, terutama bagi siswa dengan kebutuhan khusus yang sering kali menghadapi hambatan fisik maupun psikologis dalam berinteraksi di lingkungan sekolah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan subjek salah satu siswa tunadaksa. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teman sebaya memberikan berbagai bentuk dukungan sosial, terutama dalam bentuk dukungan emosional dan instrumental. Dukungan ini tampak dalam pemberian semangat, bantuan dalam aktivitas di sekolah, serta penerimaan secara sosial oleh kelompok teman. Namun, dukungan informasional belum banyak ditemukan, sehingga menjadi perhatian dalam upaya membangun lingkungan komunikasi yang lebih inklusif. Siswa juga menunjukkan kemampuan adaptasi sosial yang baik, seperti mampu menjalin hubungan, terlibat dalam kegiatan, dan merasa nyaman di sekolah. Secara umum, keberadaan teman sebaya memiliki pengaruh positif terhadap proses adaptasi sosial siswa tunadaksa. Peran mereka sangat penting dalam menciptakan suasana sekolah yang inklusif dan mendukung perkembangan sosial siswa berkebutuhan khusus.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...