Sepak bola merupakan olahraga yang sangat populer di Indonesia, dan Pekan Olahraga Nasional (PON) menjadi ajang penting dalam pengembangan talenta muda. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi kepelatihan yang diterapkan oleh Coach Fakhri Husaini dalam membina tim sepak bola Jawa Timur menjelang PON Aceh-Sumut 2024. Penelitian menggunakan metode studi kasus dengan pendekatan kualitatif, melalui observasi partisipatif, wawancara dengan pelatih dan lima pemain, serta analisis dokumen dan video pertandingan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi kepelatihan yang diterapkan bersifat holistik dan sistematis, mencakup program latihan yang terstruktur pada aspek teknis, fisik, taktik, dan mental, serta penanaman nilai-nilai disiplin, tanggung jawab, dan ketegasan. Pendekatan personal juga memainkan peran penting dalam membangun motivasi dan kesiapan mental pemain. Selain itu, pelatih menerapkan adaptasi strategi berdasarkan evaluasi performa dan dinamika pertandingan. Kesimpulan dari penelitian ini menegaskan bahwa strategi kepelatihan yang menekankan pengembangan karakter dan proses evaluasi berkelanjutan dapat menjadi model dalam pengembangan program latihan sepak bola usia muda di Indonesia.
Copyrights © 2025