Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penerapan model pembelajaran berbasis masalah (Problem-Based Learning/PBL) dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap konsep volume bangun ruang di kelas V SDN 101766 Bandar Setia. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan wawancara terstruktur yang dilakukan kepada wali kelas, Ibu Dinda Sry Delima, S.Pd., serta observasi terhadap keterlibatan siswa dalam proses pembelajaran. Subjek penelitian berjumlah 18 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan PBL mampu meningkatkan pemahaman konseptual siswa, memperkuat keterlibatan aktif mereka dalam diskusi kelompok, dan menumbuhkan keterampilan berpikir kritis serta komunikasi. Meskipun terdapat beberapa kendala seperti kurangnya fokus dan keberanian siswa, guru berhasil mengatasi hambatan tersebut melalui penggunaan media konkret, pendekatan personal, dan penguatan positif. Dengan demikian, PBL terbukti menjadi model pembelajaran yang efektif dan layak diterapkan dalam pembelajaran matematika di sekolah dasar.
Copyrights © 2025